Pages

Sunday, October 6, 2013

Handphone barang mewah atau kebutuhan?

Dijaman modern kaya sekarang banyak banget perkembangan yg dirasakan orang-orang diseluruh dunia. Terutama dalam perkembangan dibidang teknologi. Banyak peralatan yg telah diciptakan untuk memudahkan kegiatan seseorang setiap harinya. Hal itu sudah pasti berdampak positif bagi penggunanya.
Untuk hal ini saya coba membahas tentang sebuah handphone. Pertama ditemukan handphone cukup mendapat respon yg sangat tinggi bagi orang-orang yg mengetahuinya. Namun karena terbatasnya jumlah alat eletronik tersebut handphone bisa jadi tergolong kedalam barang mewah karena hanya orang-orang kaya saja yg mampu memilikinya.

Namun seiring berjalannya waktu kini handphone sudah bukan termasuk barang mewah lagi melainkan termasuk barang kebutuhan, karena setiap orang dari golongan mana saja sudah dapat memilikinya, karne sekarang handphone sudah banyak yg dijual dengan harga murah.

Dan kenapa disebut sebagai barang kebutuhan, karena setiap orang kini membutuhkannya dalam memudahkan kegiatannya sehari-hari. Contohnya dalam kegiatan sehari-hari kita selalu berinteraksi dengan lawan bicara kita, baik teman, sodara, orang lain, dsb. Namun interaksi langsung dgn lawan bicara kita hanya dapat kita lakukan jika kita bertatap muka, dan tidak akan bisa dilakukan lagi jika lawan bicara kita sudah pergi. Oleh karena itu disinilah peran handphone muncul untuk memudahkan komunikasi antar setiap orang. Kita dapat berkomunikasi dimana saja dan kapan saja melalui handphone dgn catatan pulsanya harus ada yaa.

Selain itu untuk para pengusaha, handphone benar-benar menjadi suatu barang kebutuhan utama untuk melancarka usahanya, karena setiap saat seorang pengusaha harus menjalin komunikasi dengan lawan usahanya agar tidak terjadi miss komunikasi dalam transaksi yg dilakukan.
Itu lah beberapa alasan mengapa handphone sudah bisa disebut barang pemenuh kebutuhan bukan tetap menjadi barang mewah.

No comments:

Post a Comment